Bukit Asah, Karangasem, Bali – Bicara mengenai wisata di Bali, tentu tidak akan ada habisnya. Bali memiliki kumpulan destinasi wisata paling top dan paling banyak dikunjungi. Tak hanya wisatawan lokal atau luar kota, turis asing dari berbagai negara pun sudah lama mengenal pulau dewata sebagai pusat wisata.
Bahkan Pulau Bali lebih dikenal oleh turis asing daripada nama Indonesia. Bali terkenal dengan keindahan pantainya.
Salah satu wisata yang keren dan banyak diminati anak muda saat ini adalah Wisata Bukit Asah, di Desa Bugbug, Kabupaten Karangasem, Bali. Area wisata ini merupakan sebuah bukit yang menjorok ke laut dan memiliki tebing tinggi di sebelah kirinya dan terdapat hamparan pasir putih di sebelah kanannya.
Banyak wisatawan dan para backpacker yang datang ke sini untuk berkemah dan menyalakan api unggun. Tak hanya itu, masih banyak wisata lainnya yang ditawarkan oleh pengelola wisata Bukit Asah, simak baik-baik penjelasan berikut ini.
Daftar Isi
Lokasi dan Fasilitas
Bukit Asah telah menjadi lokasi perkemahan sejak tahun 2000-an, namun pengunjungnya tak sebanyak sekarang. Hal tersebut juga disebabkan karena dahulu akses jalannya masih jalan setapak.
Kemudian pada tahun 2016, BP2DAP melakukan Pengembangan Pariwisata Desa Adat Bugbug serta proyek Taman Harmoni Bali. Proyek ini mencakup tebing-tebing dan pantai di sekitarnya. Hingga saat ini Taman Harmoni Bali banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun dari mancanegara.
Lokasi Bukit Asah berada di Bali wilayah timur, tepatnya di Desa Bugbug, Karangasem, Bali. Jalan menuju lokasi wisata pun cukup nyaman karena saat ini dapat dilalui motor maupun mobil. Namun, karena jalannya belum diaspal, disarankan menggunakan motor daripada mobil.
Jika perjalanan dimulai dari Bandara Ngurah Rai atau Pantai Kuta, maka bisa ditempuh sekitar 2 jam.
Biaya masuk ke wisata ini cukup murah, hanya sebesar 2000 per orang, kemudian masuk ke area wisata sekitar 500 meter. Jika telah sampai di area wisata, maka ada dua pilihan yang bisa diambil, yaitu:
- Pantai Bugbug dan Tebing Tinggi di belokan kanan, biasanya wisatawan yang hanya ingin berkemah sambil menikmati sunrise akan memilih jalan kanan ini. Pengunjung akan dibawa ke sebuah tebing tinggi yang curam dan laut lepas di bawahnya, serta akan terlihat pantai Bugbug dengan pepohonan kelapa.
- Pantai Virgin atau Pantai Perasi dan Tebing Rendah di belokan kiri, beberapa wisatawan mengunjungi jalan ke kiri untuk bisa berselancar di pantai virgin. Dari sini, pemandangan laut lepas masih terlihat cantik, namun tebingnya lebih rendah daripada belokan kanan.
Fasilitas di Bukit Asah Bali sudah cukup lengkap, disini tersedia toilet, musholla dan tempat parkir yang luas. Selain itu, banyak juga warung-warung menjajakan makanan dan minuman, seperti makanan berat, camilan, gorengan, soft drink, dan lain sebagainya. Di area wisata dekat camping ground juga terdapat pos pelayanan dan keamanan.
Menghabiskan Liburan Di Bukit Asah
Wisata Bukit Asah memang patut dikunjungi, perpaduan antara wisata laut dan perbukitan membuatnya semakin istimewa di mata wisatawan. Meski terkenal sebagai tempat camping atau kemah, banyak hal yang bisa dilakukan saat berkunjung ke Bukit Asah, antara lain:
1. Membangun Kemah dan Membuat Api Unggun
Berkemah dan berpetualang mengunjungi wisata alam sudah menjadi tren bagi millennial saat ini. Tak terkecuali mencoba pengalaman berkemah di Bukit Asah, Bali.
Camping ground disini dikelola dengan sangat baik, tanahnya rata dan ditumbuhi rumput halus sehingga aktivitas berkemah sangat menyenangkan.
Berkemah di sini sedikit berbeda dengan kemah pada umumnya. Jika biasanya kemah sangat sederhana dan minimalis, Bukit Asah menawarkan sensasi berkemah dengan fasilitas yang lengkap.
Fenomena wisata glamour camping (glamping) memang sedang tren di masyarakat dunia. Berkemah menjadi lebih menyenangkan dan fancy dengan fasilitas yang lengkap dan pilihan tenda sedang atau VIP.
Perkiraan harga sewa tenda di Bukit Asah Bali adalah sebagai berikut:
- Tenda ukuran sedang (4 orang) sekitar 150 ribu per malam
- Tenda ukuran besar / VIP (6 orang) sekitar 300 ribu per malam
Fasilitas yang tersedia sangat lengkap seperti tenda, bantal, matras, dapur umum, toilet, pos keamanan, kursi dan meja, serta kayu bakar untuk api unggun. Jadi, jika ingin berkemah di Bukit Asah Bali pengunjung tidak perlu repot-repot membawa tenda dan perlengkapan sendiri.
Membuat api unggun saat berkemah memang menjadi tradisi, namun akan merepotkan jika harus membawa kayu dari rumah atau mencari di hutan di sekitar tempat kemah.
Bukit Asah Bali telah menyediakannya bagi pengunjung yang berkemah dengan tenda sedang maupun VIP. Disini kita akan mendapat kayu bakar gratis untuk api unggun. Bagaimana? Tertarik untuk glamping alias glamour camping di Bukit Asah Bali?
2. Jangan Lewatkan Diving
Untuk wisatawan yang suka adrenalin dan tantangan, berpetualang ke pantai tak cukup dengan hanya duduk santai menikmati pemandangan dan angin pantai. Untuk itu, Bukit Asah juga menyediakan fasilitas diving atau menyelam bagi para pecinta olahraga air. Harganya juga terjangkau, hampir sama dengan diving di tempat lain di wilayah Bali.
3. Sunrise dan Sunset yang Menawan
Bali memang memiliki daya tarik akan wisata pantai dan indahnya sunset atau sunrise. Tak kalah dari sunset di Tanah Lot, di Bukit Asah pun pengunjung bisa melihat sunset yang sangat indah.
Hal ini karena tempat wisata ini berada di perbukitan tinggi sehingga pengunjung bisa sangat puas dan menyenangkan untuk melihat dari atas bukit. Spot ini juga paling banyak dicari oleh pengunjung wisata Bukit Asah karena instagramable.
Sedangkan sunrise di Bukit Asah juga tak kalah dari sunrise Pantai Sanur. Sebab melihat sunrise dari tempat ini sangat luar biasa karena pemandangannya luas dan jelas dari atas, tidak terhalang apapun.
4. Berselancar di Pantai Virgin atau Pantai Perasi
Selain diving atau menikmati keindahan pantai dengan melihat sunset atau sunrise, pengunjung juga bisa melakukan olahraga selancar. Aktivitas ini bisa dilakukan di area pantai virgin atau perasi. Pantai ini juga memiliki pasir berwarna putih yang bersih, sangat mempesona.
Untuk menuju ke tempat ini, pengunjung disarankan mengambil jalan ke arah kiri sesaat setelah memasuki pintu masuk area wisata Bukit Asah. Kita akan menemukan tebing rendah dan di bawahnya terdapat pantai virgin. Fasilitas sewa alat selancar juga sudah disediakan.
5. Sewa Tempat untuk Foto Prewedding
Untuk pasangan muda yang ingin foto prewedding, Bukit Asah juga menjadi salah satu pilihan terbaik. Pengelola wisata juga menerima sewa tempat untuk foto prewedding dan kabarnya harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Tentunya bila dibandingkan dengan taman nusa gianyar dan taman bunga marigold yang sudah lebih dulu terkenal.
Itulah beberapa aktivitas seru yang dapat dilakukan saat berkunjung ke wisata Bukit Asah Bali. Selain itu, masih banyak wisata seru di Bali yang patut dikunjungi.
Saat di perjalanan menuju wisata Bukit Asah, wisatawan akan melewati beberapa tempat wisata seperti objek wisata patung titi bunda dan juga beberapa pantai di sepanjang jalan. Pantai tersebut antara lain pantai candidasa, bali safari, dan juga pura goa lawah.